Salam Anak Indonesia Bekali Anak-Anak dari Paparan Radikalisme dan Terorisme

Metro – Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) melalui Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Provinsi Lampung melaksanakan program kegiatan Salam Anak Indonesia, di SD Negeri 1 Metro Pusat, Rabu (26/7/2023). Kegiatan tersebut bertemakan Aku Bangga Menjadi Anak Indonesia guna melakukan pencegaham Radikalisme dan Terorisme. Ketua FKPT Lampung M Firsada diwakili Bendahara FKPT Lampung Andy Lee Wirawan mengatakan, kegiatan tersebut sebagai salah …

Read More »

FKUB Sulteng Tegaskan Rumah Ibadah Bukan Tempat Kampanye

Palu – Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) Prof. Dr. Zainal Abidin menekankan bahwa rumah ibadah bukan sebagai tempat kampanye. “Rumah ibadah semua agama, termasuk masjid dan halaman masjid bukan area atau tempat kampanye,” ucap Prof. Dr. Zainal Abidin MAg di Palu, Selasa (25/7). FKUB Sulteng, kata dia, menolak keras penggunaan rumah ibadah untuk kepentingan kampanye …

Read More »

KH Cholil Nafis Ingatkan Pentingnya Toleransi Beragama Hadapi Tahun Politik

Jakarta – Dalam acara Silaturrahim dan Halaqoh Ulama DKI Jakarta, Kiai Cholil menyampaikan, potensi politisasi dan populisme agama sangat besar di tahun politik. Merespons situasi politik aktual itu, dibutuhkan sikap moderat dalam menyikapi setiap perbedaan preferensi dan pilihan politik. “Perbedaan itu suatu niscaya. Tidak mungkin kita tidak berbeda. Tapi bagaimana menyikapi perbedaan. Perbedaan kita toleransi dan penyimpangan kita amputasi,” kata …

Read More »

Bangka Selatan Launching Kampung Moderasi Beragama di Desa Payung

Bangka – Desa Payung, Kecamatan Payung, Kabupaten Bangka Selatan, Kepulauan Bangka Belitung dicanangkan sebagai Kampung Moderasi Beragama (KMB). Hal ini dilakukan guna menciptakan kerukunan antar umat beragama di daerah itu. Wakil Bupati Bangka Selatan, Debby Vita Dewi mengatakan, pihaknya saat ini sedang giat-giatnya membangun di segala bidang. Sekaligus terus bangkit melakukan terobosan, agar tetap mampu bersaing di kancah global. Khususnya pembangunan di bidang …

Read More »

13 Tahun BNPT, Imam Besar Masjid Istiqlal: Kuantitas Kelompok Radikal Jadi Minim

Jakarta – Penanggulangan terorisme adalah perjuangan panjang yang harus dijaga keberlanjutannya. Penyakit kronis yang bernama terorisme dan radikalisme ini sangat sulit untuk disembuhkan jika telah sampai pada stadium akhir. Ada peribahasa lama, “mencegah lebih baik daripada mengobati.” Dalam hal ini, BNPT hadir sebagai kepanjangan tangan pemerintah untuk menjalankan fungsi pencegahan terhadap virus-virus intoleransi, radikalisme, dan terorisme yang dapat merusak tatanan …

Read More »

Peringatan Hari Anak Nasional di Jakbar Diisi Kampanye Nilai-Nilai Keberagaman

Jakarta – Peringatan Hari Anak Nasional 2023 akan diisi oleh kampanye yang mengusung nilai-nilai keberagaman. Kampanye ini akan dilakukan oleh Suku Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) Jakarta Barat. Kepala Suku Dinas (Sudin) PPAPP Jakarta Barat, Aswarni mengatakan, anak-anak yang diundang menghadiri peringatan Hari Anak Nasional 2023 akan mendapatkan secara langsung penanaman nilai keberagaman, pada Kamis (27/7). “Nanti …

Read More »

Banyak Terduga Teroris Ditangkap, Bima Masih Jadi Pantauan Utama BNPT

Mataram – Kabupaten dan Kota Bima selama ini masih menjadi pantauan Badan Penanggulangan Teroris (BNPT) RI. Pasalnya dua daerah ini masih ditengarai sebagai sarang gerakan radikalisme alias terois. Kenyataan tersebut terlihat masih adanya penangkapan terhadap beberapa pelaku teror di NTB. Seperti penangkapan terhadap 6 terduga teroris pada bulan Maret 2022 di wilayah NTB. “Selanjutnya, penangkapan terhadap 3 orang terduga teroris …

Read More »

Mahasiswa Myanmar Dijatuhi Hukuman 5 Tahun Penjara Terkait Tuduhan Terorisme

Jakarta – Pengadilan di wilayah Yangon yang dikendalikan oleh junta militer telah menjatuhkan hukuman tambahan lima tahun penjara kepada seorang mahasiswa atas tuduhan terorisme. Nyan Win Htet, seorang mahasiswa berusia dua puluhan dari Universitas Yangon Timur, ditangkap pada 30 Juni 2022. Ia sebelumnya telah dijatuhi hukuman 15 tahun penjara berdasarkan dua pasal dari Undang-Undang Kontra-Terorisme yang meliputi kepemilikan bahan peledak …

Read More »

Terlibat Terorisme, Ulama Radikal Inggris Ditangkap

Jakarta – Ulama radikal Anjem Choudary telah didakwa Inggris atas tiga pelanggaran terkait terorisme setelah ditangkap di London pekan lalu. Pihak polisi mengatakan ia ditangkap bersama Khaled Hussein dari Kanada. Choudary, yang berusia 56 tahun, telah didakwa sebagai anggota organisasi terlarang dan berpidato di pertemuan Al Muhajiroun untuk mendorong dukungan bagi organisasi terlarang. Ia juga mengarahkan serta memimpin sebuah organisasi …

Read More »

Teroris Al-Shabaab Lancarkan Bom Diri di Kamp Militer, 25 Prajurit Somalia Tewas

Jakarta – Teroris Al-Shabaab, yang berafiliasi dengan al-Qaeda, melancarkan serangan bom bunuh diri di Mogadishu, ibu kota Somalia, Senin (24/7/2023). Akibat serangan itu, 25 tentara dilaporkan tewas. Sejauh ini, belum ada pernyataan resmi yang dikeluarkan pemerintah terkait insiden tersebut. Serangan bom bunuh diri terjadi di akademi pelatihan militer Jalle Siyad. Militer Somalia bersama koalisinya, telah berusaha untuk memadamkan pemberontakan bersenjata …

Read More »