Pasukan Keamanan Irak Tangkap 23 Milisi ISIS di Mosul

Pasukan Keamanan Irak Tangkap 23 Milisi ISIS di Mosul

Mosul – Kementerian Dalam Negeri Irak mengumumkan bahwa pasukan keamanan Irak telah menangkap 23 milisi kelompok Islamic State (ISIS) pada Senin (23/7) di Kota Mosul. Dari ke-23 milisi yang ditangkap, salah satunya berposisi sebagai pemimpin senior ISIS di Mosul.

“23 teroris ISIS, termasuk seorang komandan senior yang bertanggung jawab untuk mengumpulkan Zakat dari penduduk di Mosul Selatan sudah ditangkap,” kata situs Irak, Baghdad Today mengutip juru bicara Kementerian Dalam Negeri Irak, Mayjen Saad Maan dalam sebuah pernyataan pers.

“Para teroris ditangkap di Distrik al-Quds di sisi timur Mosul,” tambah juru bicara itu.

ISIS mendeklarasikan “khalifah” bergaya sendiri di sepertiga wilayah Irak dan Suriah pada tahun 2014. Kampanye pemerintah, yang didukung oleh koalisi internasional dan pasukan paramiliter pimpinan AS untuk menumpas ISIS dilakukan sejak 2016 untuk merebut lagi wilayah yang diduduki ISIS, termasuk Mosul yang dijadikan sebagai ibu kota ISIS di Irak.

Lebih dari 25.000 milisi ISIS dilaporkan tewas sejak pemerintah Irak mendeklarasikan perang terhadap kelompok teroris tersebut. Sementara Mosul sendiri baru berhasil direbut lagi oleh pemerintah Irak pada akhir Juli 2017 lalu.