Wahid Foundation dan BNPT Perkuat Kolaborasi Pelaksanaan RAN PE

Jakarta – Wahid Foundation selaku Co-Chair Forum Kemitraan Nasional
Rencana Aksi Nasional Penanggulangan Ekstrimisme (FKN RAN PE) bersama
Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) perkuat kolaborasi
pelaksanaan  Rencana Aksi Nasional Pencegahan Dan Penanggulangan
Ekstrimisme Berbasis Kekerasan yang Mengarah pada Terorisme (RAN PE).
Pertemuan Tahunan Forum Kemitraan Nasional digelar di Jakarta, Rabu
(16/10/2024).

“Acara ini bertujuan memperkuat pelaksanaan RAN PE,” kata Wahid
Foundation dalam keterangan tertulisnya.

Penguatan RAN PE itu juga melalui kolaborasi lintas sektor seperti
pemerintah, masyarakat sipil, dan swasta. Persamuhan ini mengusung
tema Menguatkan Kemitraan, Menghadapi Tantangan Ekstremisme Kekerasan.

“Forum ini diharapkan menjadi wadah diskusi strategis untuk memperkuat
jejaring dan meningkatkan efektivitas implementasi RAN PE di seluruh
Indonesia,” kata mereka.

Wahid Foundation menyatakan melalui kemitraan yang erat pemangku
kepentingan dari berbagai sektor bisa berbagi pengalaman dan solusi.
Selain itu, strategi dan inovasi salam mencegah ekstrimisme kekerasan
juga diharapkan bisa muncul melalui forum ini.

“Agenda pertemuan tahunan ini akan menghadirkan pembicaradari
kementerian terkait, lembaga swasta, masyarakat sipil, serta mitra
internasional yang turut berperan dalam pelaksanaan RAN PE,” kata
Wahid Foundation.

Beberapa topik utama yang akan dibahas meliputi optimalisasi
implementasi RAN PE, peningkatan kemitraan multi-stakeholder, serta
rekomendasi kebijakan untuk masa depan RAN PE 2025-2029.

BNPT dan Wahid Foundation menegaskan bahwa upaya mengatasi ekstremisme
kekerasan membutuhkan partisipasi aktif dari berbagai pihak. Laporan
DARI PE 2023 menyoroti pentingnya kemitraan multi stakeholder dalam
mempercepat pencapaian hasil. Langkah ini juga diperkuat melalui Surat
Keputusan Kepala BNPT Nomor 103 Tahun 2023 yang mengatur pembentukan
serta tata kelola Forum Kemitraan Nasional RAN PE.

“Forum ini akan menjadi platform penting dalam membahas rekomendasi
kebijakan serta memperkuat kolaborasi yang lebih erat antar-sektor
dalam menghadapi tantangan ekstremisme kekerasan di masa mendatang,”
kata Wahid Foundation.

Selain itu, Wahid Foundation menyebut forum ini juga akan
mengoptimalkan implementasi RAN PE. Senyampang pertemuan ini juga akan
memfasilitasi diskusi mengenai pengalaman terbaik dari berbagai daerah
dalam menanggulangi ekstremisme.

Pertukaran pengalaman ini diharapkan dapat memberikan inspirasi dan
praktik-praktik yang efektif untuk diterapkan di wilayah lain,
sehingga memperkuat upaya kolektif dalam mencegah terorisme.

“Dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan, diharapkan akan
muncul solusi-solusi kreatif dan berkelanjutan yang mampu menghadapi
tantangan baru dalam upaya pencegahan kekerasan,” kata mereka.