Damaskus – Suriah menuding Israel telah mendukung gerakan kelompok-kelompok teroris di Suriah Selatan, lewat serangan dan intervensi langsung ke pasukan pemerintah Suriah.
“Israel mendukung dan melindungi kelompok-kelompok teroris yang beroperasi di Suriah Selatan dengan intervensi militer langsung dan meluncurkan serangan berulang di wilayah Suriah,” tegas Menteri Luar Negeri Suriah, Walid Muallem, sebagaimana dikutip Sputnik, Minggu (30/9).
Ditegaskan juga, sebagai reaksi atas dukungan Israel terhadap kelompok teroris di Suriah Selatan, pihaknya sudah mencanangkan tekad untuk membebaskan sepenuhnya Dataran Tinggi Golan yang dikuasai Israel. “Kami akan melakukan hal yang sama seperti ketika kami membebaskan Suriah Selatan dari teroris,” jelasnya lagi.
Lebih lanjut Muallem juga menyerukan kepada komunitas internasional untuk memaksa Israel mematuhi resolusi Dewan Keamanan PBB, termasuk di Dataran Tinggi Golan.
Untuk diketahui kembali, Israel mengambil alih Dataran Tinggi Golan selama Perang Enam Hari pada 1967. Tak lama kemudian Parlemen Israel mengumumkan bahwa wilayah itu adalah milik Israel. Namun begitu, PBB justru mendesak Israel untuk meninggalkan tanah itu. Pada akhirnya, Israel pun mengembalikan beberapa wilayah itu ke Suriah.