Serangan Udara AS Tewaskan 60 Teroris al-Shabaab

Serangan Udara AS Tewaskan 60 Teroris al-Shabaab

Mudug – Militer Amerika Serikat (AS) bekerjasama dengan pasukan Somalia melancarkan serangan udara ke Haradere di Provinsi Mudug, Somalia. Serangan udara tersebut berhasil menewaskan sedikitnya 60 militan Salafi dari kelompok teroris al-Shabaab.

Demikian pernyataan yang disampaikan Komando Amerika Serikat Afrika (AFRICOM) dan dikutip Reuters, Selasa (16/10).

“Serangan udara ini adalah serangan udara terbesar terhadap al-Shabaab sejak 21 November 2017, di mana pasukan AS ketika itu melakukan serangan udara terhadap sebuah kamp al-Shabaab yang menewaskan sekitar 100 teroris,” kata AFRICOM.

“Meski begitu, serangan udara mematikan tersebut tak melukai atau membunuh warga sipil,” AFRICOM menyambung pernyataan.

Sejak 2007, drone tempur militer AS telah mengobarkan perang terhadap beberapa kelompok afiliasi al-Qaeda di Somalia, di antaranya al-Shabaab.

Somalia telah dilanda kekerasan sejak pecahnya perang sipil antara faksi-faksi bersenjata di awal 1990-an. Kelompok al-Shabaab telah melakukan banyak serangan di seluruh negeri dalam upaya untuk memaksakan penerapan hukum syariah versi radikal.

Pada hari Minggu lalu, sepasang pelaku bom bunuh diri beraksi di Somalia barat daya yang menewaskan sekitar 17 orang. Serangan bom itu juga melukai 70 orang lainnya.

Serangan pada hari Minggu itu menandai peringatan satu tahun dari apa yang dijuluki sebagai serangan 9/11 di Somalia, ketika pelaku bom truk membantai 587 orang di Mogadishu.