Polres Bangkalan Waspadai Ancaman Kelompok Radikal & Teroris Jelang Pemilu 2024

Madura – Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024, Kepolisian Resor (Polres) Bangkalan, Madura, Jawa Timur antisipasi paham radikalisasi yang dimungkinkan terjadi di wilayah hukumnya.

Kapolres Bangkalan, AKBP Febri Isman Jaya mengatakan, dalam upaya tangkal radikalisasi, pihaknya akan memberikan pemahaman dan edukasi kondusifitas melalui kegiatan Operasi Bina Waspada Semeru 2023.

“Operasi Bina Waspada Semeru dilaksanakan selam 14 hari, mulai tanggal 19 Juni – 3 Juli 2023. Tujuan utama mencegah terjadinya radikal,” ujar AKBP Febri dalam keterangannya, Rabu (21/6).

Dia menjelaskan, mendekati pesta demokrasi, terkadang tuduhan radikal, terorisme dan anti pancasila dijadikan alat mengalahkan lawan politik. Namun, untuk antisipasinya, pihaknya melakukan langkah pencegahan.

“Oleh sebab itu kami tingkatkan kesadaran masyarakat dalam rangka mencegah terjadinya kejahatan, terorisme dan radikalisme serta anti pancasila,” ujar dia.

Pihaknya mengimbau kepada petugas yang bekerja di lapangan, agar melakukan pendekatan secara humanis. Selain itu, dia mengajak tokoh masyarakat dan agama supaya ikut berperan memberikan edukasi tangkal radikalisasi.

“Lakukan operasi dengan tepat sasaran sehingga memperoleh hasil yang baik dan maksimal. Para tokoh juga ajak berperan untuk tangkal radikalisasi,” pungkasnya