Jakarta – Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang berdasarkan Undang-Undang Dasar 1945 dan Pancasila adalah sebuah kekuatan yang tidak bisa ditawar-tawar lagi. Siapa pun yang berusaha mengkhianati kesepakatan yang diputuskan founding fahters bangsa ini, pasti akan berhadapan dengan seluruh rakyat Indonesia.
Hal itu dikemukakan Anggota Komisi IV DPR Rahmad Handoyo kepada Damailahindonesiaku.com, Kamis (7/12/2017). “Oleh karenanya, jangan ada yang mencoba-coba mengutak atik bangsa yang memiliki kekuatan besar bernama NKRI ini. Anda tidak hanya berhadapan dengan aparat keamanan, tapi juga dengan seluruh masyarakat Indonesia yang sangat mencintai negara ini,” katanya.
Rahmad Handoyo juga mengajak semua lapisan masyarakat supaya saling bahu membahu membangun bangsa ini sesuai dengan bidang masing-masing, supaya mampu mengejar ketertinggalan dari negara-negara maju. “Kalau kita bersatu membangun seraya memelihara perdamaian, bangsa ini akan semakin cepat terbangun,” katanya.
Dikatakan, rakyat bangsa ini sangat mengharapkan kedamaian supaya mereka bisa berkonsentrasi membangun pribadi masing-masing maupun keluarganya. Juga agar para pelajar bisa berkonsentrasi melaksanakan tugas pendidikan. “Mari kita wujudkan kedamaian di negeri ini demi menuju cita-cita bangsa ini menuju masyarakat yang adil dan makmur,” katanya.