Militer Filipina Tangkap 9 Teroris ISIS dalam Operasi Anti-Terorisme

Manila – Angkatan Bersenjata Filipina mengatakan operasi gabungan polisi dan militer berhasil menangkap sembilan militan ISIS. Terjadi baku tembak singkat dalam penangkapan yang dilakukan di selatan Filipina pada Beberapa waktu lalu.

Kepala Komando Militer Mindanao Barat, Letnan Jenderal Corleto Vinluan Jr, mengatakan polisi dibantu tentara dan komando angkatan laut meluncurkan penggerebekan di Kota Tuburan, Provinsi Lanao del Sur. Operasi itu untuk menangkap pemimpin Daulah Islamiyah-Maute Group (DI-MG) Farahufon Hadji Satar alias Abu Omar dan Muna Kali alias Abu Dimam.

“Saat pasukan keamanan mendekati rumah sasaran untuk memberikan surat penangkapan mereka ditembak, terjadi baku tembak singkat,” kata Vinluan seperti dikutip Eurasia Review Selasa (1/6).

Ia mengidentifikasi mereka sebagai Camaroden Tindug (52), Sabdullah Sarip (36), Oter Macaungun (35), Asnare Alisood (20), Alisood Dima (52), Sowaib Abdullah (18), Saaduden Adapun (30), Zaenal Abdulatip (33), dan Aleem Salih Pitiilan (45). Dilaporkan tidak ada korban jiwa dari kedua belah pihak.

Pemerintah Filipina mereka berhasil menyita lima senjata api larasa panjang, satu dua senapan M-16, satu karabin, dua pistol caliber 45. Polisi juga menemukan satu bom rakit (IDE), peralatan komunikasi dan sebuah laptop.

Vinluan mengatakan saat ini para tahanan sedang diinterogasi militer. Lalu akan diserahkan kembali ke polisi. “Kami terus mengintensifkan operasi kami untuk memburu dan menggempur sisi anggota DI-MG di wilayah operasi kami,” kata Vinluan.

Dia menambahkan dengan penangkapan itu maka dari bulan Januari militer Filipina telah menangkap 18 anggota ISIS. Selain 18 orang itu, dua tewas tertembak dan tujuh orang menyerahkan diri.

Daulah Islamiyah adalah ISIS cabang Filipina yang didirikan dua orang saudara yang namanya digunakan kelompok tersebut. Mereka membantu mengorganisir serangan yang mendorong Filipina dan negara-negara lain mengepung Marawi City selama lima bulan pada tahun 2017. Marawi adalah ibu kota Provinsi Lanao del Sur.