Pringsewu – Masyarakat harus terlibat dalam pencegahan terorisme. Hal itu dikatakan Bupati Pringsewu Sujadi Sadat saat membuka Dialog Pelibatan Dai Dalam Program Islam Damai Untuk Pencegahan Paham Radikal Terorisme di Hotel Balong Kuring, Pringsewu, Lampung, Kamis (11/8/2016), Dialog ini digelar atas kerjasama BNPT dengan FKPT Lampung.
“Masyarakat harus bisa mengidentifikasi ciri-ciri kelompok radikal ini, agar bisa terhindar dan melakukan tindakan pencegahan secara dini terhadap perkembangan kelompok tersebut,” kata Sujadi Sadat.
Lebih jauh, bupati sekaligus Ketua PC NU Pringsewu sangat mengapresiasi kegiatan dialog pelibatan ini. “Karena terorisme merupakan acaman bagi negara. Saya harapkan kegiatan ini bisa memberikan pencerahan kepada masyarakat Kabupaten Pringsewu,” paparnya.
“Apapun yang mengancam kedaulatan NKRI, maka setiap masyarakat wajib untuk ikut serta dalam menjaga eksistensi negara kita tercinta” tegasnya.
Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 10.00 s/d 16.00 sore nanti. Sebanyak 200 peserta yang hadir dalam dialog tersebut, yang terdiri dari dai, ta’mir masjid , dan utusan ormas di Kabupaten Pringsewu.