Abuja – Kelompok Boko Haram mengaku bertanggung jawab atas penculikan ratusan siswa sekolah di barat laut Nigeria.
Lebih dari 300 siswa hilang setelah sekelompok orang bersenjata dengan sepeda motor menyerbu Sekolah Sains Pemerintah di Kankara pada Jumat malam dan terlibat baku tembak sengit dengan pasukan keamanan. Insiden tersebut memaksa ratusan siswa untuk melarikan diri dan bersembunyi di semak-semak dan hutan sekitarnya.
Serangan itu awalnya dilakukan oleh kelompok bersenjata yang dikenal sebagai “bandit”, yang aktif di wilayah yang tidak stabil di mana penculikan untuk meminta tebusan adalah hal biasa.
Lebih dari 100 pria bersenjata dengan sepeda motor menyerbu sekolah pedesaan di utara kota Kankara, memaksa siswa untuk melarikan diri dan bersembunyi di semak-semak sekitarnya.
“Sejumlah anak laki-laki berhasil melarikan diri, tetapi banyak yang ditangkap, dipecah menjadi beberapa kelompok dan dibawa pergi,” kata penduduk kepada AFP.
“Saya Abubakar Shekau dan saudara-saudara kami berada di belakang penculikan di Katsina,” kata pemimpin kelompok yang juga berada di balik penculikan ratusan siswi di Chibok tahun 2014, dalam sebuah pesan suara pada hari Selasa (15/12/2020) seperti dilansir dari Al Jazeera.
Pada hari Minggu, para orang tua dan anggota keluarga berkumpul di sekolah. Mereka mengajukan permohonan kepada pihak berwenang untuk membawa anak mereka yang hilang ke tempat yang aman.
#BringBackOurBoys telah menjadi tren di media sosial sejak akhir pekan – referensi ke tagar serupa yang digunakan setelah penculikan gadis-gadis Chibok pada tahun 2014.
“Jika bukan pemerintah yang akan membantu kami, kami tidak memiliki kekuatan untuk menyelamatkan anak-anak kami,” kata Murja Mohammed, yang putranya diculik.