Jelang Pemilu 2024, Toleransi Antar Umat Beragama Harus Terus Dijaga

Salatiga  – Indonesia akan menggelar pesta politik Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Untuk itu, toleransi dan kerukunan antar umat beragama harus terus dijaga. Itu penting karena menjadi modal utama untuk lancarnya pesta demokrasi Pemilu tahun depan.

Hal tersebut disampaikan Pj Wali Kota Salatiga, Pj Wali Kota Drs Sinoeng N Rachmadi MM, saat menjadi inspektur upacara Peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Ke-77 Kementerian Agama Republik Indonesia di Halaman Gedung Makutarama Jl Veteran, Salatiga, Rabu (4/1/2023).

”Saya menyambut baik dan memberikan apresiasi kepada Kementerian Agama yang senantiasa terus menjaga kerukunan antar umat beragama terutama dalam menghadapi persiapan pesta demokrasi tahun 2024,” kata Sinoeng.

Pengalaman pembelajaran Pemilu 2019 akan menjadi pengalaman berharga. Menjaga kerukunan dalam kehidupan keberagamaan dalam keberagaman mutlak dilakukan.

”Insyaallah dengan bantuan dari para Kiai, Romo, para Pendeta, Biksu, dan tokoh agama lain, serta masyarakat, akan seiring sejalan untuk memberikan yang terbaik. Beda pilihan itu wajar dan kembali bergandeng tangan untuk membangun Salatiga itu yang terpenting,” jelas Sinoeng.