Hari Ini, BNPT Resmi Miliki Dharma Wanita

Jakarta – Dharma Wanita Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) akhirnya resmi terbentuk dan dilantik oleh Ketua Umum Dharma Wanita Persatuan Pusat, Ny. Wien Ritola Tasmaya. Pelantikan dilakukan secara sederhana di Gedung Dharma Wanita Persatuan Pusat, Jakarta, Senin (27/6/2016).

Dharma Wanita BNPT disahkan berdasarkan SK Ketua Umum Dharma Wanita Persatuan Pusat Nomor 203 Tahun 2016 dan pengesahan pengurus berdasarkan SK Ketua Umum Dharma Wanita Persatuan Pusat Nomor 224 Tahun 2016. Dharma Wanita Persatuan BNPT dipimpin Ketua Umum Ny. Tri Tito Karnavian.

“Kami bersyukur hari ini sudah menuliskan sejarah bahwa Dharma Wanita Persatuan BNPT sudah disahkan dan menjadi bagian Dharma Wanita Pusat. Saya selaku ketua umum Dharma Wanita Persatuan BNP mengucapkan terima kasih kepada ibu ketua umum Dharma Wanita Persatuan Pusat dan pengurus lainnya, karena tidak mungkin acara ini digelar hari ini tanpa support dari pengurus pusat,” ujar Ny Tri Tito Karnavian dalam sambutannya.

Dengan pelantikan ini, imbuh Ny. Tri Tito Karnavian, ibu-ibu istri pejabat BNPT sudah mempunyai wadah resmi untuk melakukan kegiatan positif karena selama beberapa tahun BNPT terbentuk, Dharma Wanita BNPT baru resmi disahkan hari ini. Karena itu, Ny Tri Tito Karnavian tetap mengharapkan dukungan dan bantuan dari Dharma Wanita Pusat dalam setiap kegiatan yang akan dilakukan.

“Dengan telah resminya Dharma Wanita BNPT, tentu kegiatan ibu-ibu istri para pejabat BNPT bisa lebih terarah dan bisa tergabung lebih luas dengan Dharma Wanita lembaga-lembaga lainnya. Tentunya kami mohon kepada ketua umum Dharma Wanita Pusat selalu memberikan masukn, berhubung kami masih anak bungsu, agar Dharma Wanita BNPT bisa maju dan menjadi wadah positif ibu-ibu di BNPT,” harap Ny. Tri Tito Karnavian.

Sementara Ketua Umum Dharma Wanita Persatuan Pusat Ny. Wien Ritola Tasmaya memberikan selamat sekaligus menyambut baik terbentuknya Dharma Wanita BNPT. Menurutnya, ke depan tantangan ibu-ibu Dharma Wanita BNPT semakin berat dalam mendampingi tugas para suami.

“Saya ucapkan selamat kepada ibu Tri Tito Karnavian dan seluruh pengurus Dharma Wanita BNPT. Marilah kita bersama membangun Dharma Wanita dalam membangun bangsa negara dengan berbagai kegiatan positif dan membangun,” ungkap Ny. Wien Ritola Tasmaya.

Berikut Susunan Pengurus Dharma Wanita Persatuan BNPT Periode 2014-2019:

Ketua Umum : Ny. Tri Tito Karnavian

Wakil Ketua : Ny. Nanik Abdul Rahman
Ny. Sari Gautama

Sekretaris : Ny. Barbara Petrus Golose

Wakil Sekretaris : Ny. Ine Herry

Bendahara : Ny. Eny Herwan Chaidir
Wakil Bendahara : Ny. Ema Fakhrudin

Bidang-Bidang:

Bidang Pendidikan:
Ketua : Ny. Susi Arif Darmawan
Anggota : Ny Evy Toriq

Bidang Ekonomi:
Ketua : Ny. Jaronah Anwar
Anggota : Ny. Yulachmi Hamidin
Ny. Susan Chairil

Bidang Sosial Budaya:
Ketua : Ny. Titin Budiono
Anggota: Ny. Wardhani Isheri
Ny. Mira Kamal