Deputi 1 BNPT Pimpin Rakor Pertama Terkait Kerjasama dengan 17 Kementrian/Lembaga

Bogor – Dalam rangka kerjasama Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) dengan 17 kementrian/lembaga, BNPT mengadakan rapat koordinasi (rakor) pertama. Rapat diadakan di kantor BNPT, Bogor pada Kamis (27/10/2016) dan dipimpin oleh Deputi 1 bidang Pencegahan, Perlindungan, dan Deradikalisasi BNPT, Mayjen TNI Abdul Rahman Kadir.

Rakor ini dihadiri oleh pejabat BNPT lainnya. Dalam rakor ini, Deputi 1 BNPT membahas terkait rencana waktu kegiatan dalam rangka persiapan kerjasama BNPT dengan 17 kementrian/lembaga. Selain itu, Deputi 1 juga membahas poin-poin dalam Keputusan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Republik Indonesia Nomor 77 Tahun 2016 tentang Tim Koordinasi Antar Kementrian/Lembaga Pelaksanaan Program Penanggulangan Terorisme.

“Selanjutnya kita akan membentuk Sekretariat Tim Koordinasi antar kementrian / lembaga Pelaksanaan Program Penanggulangan Terorisme supaya koordinasi kita dengan 17 kementrian / lembaga tersebut bisa berjalan dengan baik,” kata Deputi 1 BNPT.

Pelaksanaan kegiatan terkait kerjasama BNPT dengan 17 kementrian / lembaga rencananya akan mulai dilaksanakan di bulan Januari tahun 2017. Lewat kerjasama ini diharapkan penanggulangan terorisme di Indonesia bisa menyentuh seluruh lapisan masyarakat.