Pemalang – Bupati Pemalang Mansur Hidayat mengajak para pelajar untuk berperilaku baik. Di antaranya dengan mengingatkan siswa untuk tidak melawan guru dan orang tua. Ajakan tersebut disampaikan Bupati kepada para siswa-siswi SMA Negeri 1 Bodeh dalam acara Safari Bupati Pemalang dalam rangka Pendidikan Politik, Penguatan Ideologi Pancasila, Pencegahan Kenakalan Remaja dan Obat-obatan Terlarang di Kalangan Pelajar SMA/SMK di Kabupaten Pemalang, Selasa (14/5/2024). Selain ajakan, Bupati juga mengingatkan mereka agar para siswa menjauhi narkoba, menjauhi minuman terlarang juga tidak melakukan bullying ataupun saling mengejek “Jangan lagi ada kenakalan remaja, jangan ada tawuran karena itu akan menghancurkan hidup kita, merugikan kita, teman kita dan keluarga kita,” ujarnya. Sebelumnya, Bupati mengatakan bahwa bersekolah merupakan salah satu kunci sukses ke depan. "Kalau kita tidak sekolah tidak mungkin kita mencapai kesuksesan. Makanya kita harus sekolah. Dia ntara kita, di belakang ini guru-guru, kepala dinas, sekda yang hadir, semua karena kita sekolah,“ pesan Bupati Menurut Bupati ada 3 kecerdasan yang menjadi kunci sukses, yakni kecerdasan intelektual, kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual. Bupati menguraikan, cerdas intelektual seperti yang dilaksanakan pada para siswa siswi yang sedang bersekolah di SMA 1 Bodeh adalah dalam rangka mencerdaskan secara intelektual. “Anak-anak belajar bahasa Indonesia, biologi, belajar fisika, matematika dan sebagainya itu bagaimana kita cerdas secara intelektual,” tutur Bupati. Berikutnya yakni kecerdasan emosional. Ia mencontohkan, ketika mereka sedang bekerja sama kemudian saling tolong menolong, menghormati guru, orang tua dan saling sayang-menyayangi antar sesama teman, itu cerdas secara emosional. Lebih jauh Bupati Pemalang menjelaskan, apabila ada teman-teman yang kurang dalam hal belajar matematika, lalu ada teman yang pandai dan kemudian bisa mengajari, belajar bareng, kerja kelompok, itu bagian dari meningkatkan kecerdasan emosional. “Bagaimana kita saling bantu membantu, kita menghormati guru, jangan melawan guru dan orangtua itu juga menentukan kesuksesan kita,” ulas Bupati. Selanjutnya adalah cerdas spiritual, Ia mencontohkan, bagi yang muslim mengerjakan shalat 5 waktu lalu ditambah dengan sunahnya, yang suka puasa maka ia berpuasa. "Pas istirahat shalat dluha dulu. Kalau mau lebih hebat lagi, shalat malam, shalat tahajjud itu sangat penting," ucap Bupati. Dalam kegiatan tersebut, Bupati menyerahkan penghargaan kepada siswa-siswi peraih prestasi tingkat Kabupaten Pemalang tahun 2024. Antara lain kepada Putri Meilidia Azara, Juara 1 O2SN pada cabang Atletik Panca Lomba Putri dan Firman Ilham, Juara 2 O2SN pada cabang Atletik Panca Lomba Putra. Penghargaan juga diberikan kepada Khanifa Trimaulia Rahman, Juara 2 O2SN pada cabang Pencak Silat serta Adinka Wijaya Putri, Juara 1 OSN pada cabang mapel Biologi. Selain penghargaan kejuaraan, Bupati juga menyerahkan perlengkapan Olahraga melalui Kepala SMA Negeri 1 Bodeh, Cici Riyanim dan perlengkapan Kepalangmerahan kepada SMA Negeri 1 Bodeh yang diwakili Ketua PMR Wira,yakni Vina Tri Yulianingsih. Selain Bupati Pemalang, hadir pula dalam acara tersebut Kepala OPD terkait, Camat Bodeh, Kepala Sekolah dan guru SMAN 1 Bode.

Bupati Pemalang Lakukan Safari Pendidikan Politik dan Penguatan Ideologi Pancasila di Kalangan Pelajar SMA

Pemalang – Bupati Pemalang Mansur Hidayat mengajak para pelajar untuk
berperilaku baik. Di antaranya dengan mengingatkan siswa untuk tidak
melawan guru dan orang tua. Ajakan tersebut disampaikan Bupati kepada
para siswa-siswi SMA Negeri 1 Bodeh dalam acara Safari Bupati Pemalang
dalam rangka Pendidikan Politik, Penguatan Ideologi Pancasila,
Pencegahan Kenakalan Remaja dan Obat-obatan Terlarang di Kalangan
Pelajar SMA/SMK di Kabupaten Pemalang, Selasa (14/5/2024).

Selain ajakan, Bupati juga mengingatkan mereka agar para siswa
menjauhi narkoba, menjauhi minuman terlarang juga tidak melakukan
bullying ataupun saling mengejek

“Jangan lagi ada kenakalan remaja, jangan ada tawuran karena itu akan
menghancurkan hidup kita, merugikan kita, teman kita dan keluarga
kita,” ujarnya.

Sebelumnya, Bupati mengatakan bahwa bersekolah merupakan salah satu
kunci sukses ke depan.

“Kalau kita tidak sekolah tidak mungkin kita mencapai kesuksesan.
Makanya kita harus sekolah. Dia ntara kita, di belakang ini guru-guru,
kepala dinas, sekda yang hadir, semua karena kita sekolah,“ pesan
Bupati

Menurut Bupati ada 3 kecerdasan yang menjadi kunci sukses, yakni
kecerdasan intelektual, kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual.

Bupati menguraikan, cerdas intelektual seperti yang dilaksanakan pada
para siswa siswi yang sedang bersekolah di SMA 1 Bodeh adalah dalam
rangka mencerdaskan secara intelektual.

“Anak-anak belajar bahasa Indonesia, biologi, belajar fisika,
matematika dan sebagainya itu bagaimana kita cerdas secara
intelektual,” tutur Bupati.

Berikutnya yakni kecerdasan emosional. Ia mencontohkan, ketika mereka
sedang bekerja sama kemudian saling tolong menolong, menghormati guru,
orang tua dan saling sayang-menyayangi antar sesama teman, itu cerdas
secara emosional.

Lebih jauh Bupati Pemalang menjelaskan, apabila ada teman-teman yang
kurang dalam hal belajar matematika, lalu ada teman yang pandai dan
kemudian bisa mengajari, belajar bareng, kerja kelompok, itu bagian
dari meningkatkan kecerdasan emosional.

“Bagaimana kita saling bantu membantu, kita menghormati guru, jangan
melawan guru dan orangtua itu juga menentukan kesuksesan kita,” ulas
Bupati.

Selanjutnya adalah cerdas spiritual, Ia mencontohkan, bagi yang muslim
mengerjakan shalat 5 waktu lalu ditambah dengan sunahnya, yang suka
puasa maka ia berpuasa.

“Pas istirahat shalat dluha dulu. Kalau mau lebih hebat lagi, shalat
malam, shalat tahajjud itu sangat penting,” ucap Bupati.

Dalam kegiatan tersebut, Bupati menyerahkan penghargaan kepada
siswa-siswi peraih prestasi tingkat Kabupaten Pemalang tahun 2024.
Antara lain kepada Putri Meilidia Azara, Juara 1 O2SN pada cabang
Atletik Panca Lomba Putri dan Firman Ilham, Juara 2 O2SN pada cabang
Atletik Panca Lomba Putra.

Penghargaan juga diberikan kepada Khanifa Trimaulia Rahman, Juara 2
O2SN pada cabang Pencak Silat serta Adinka Wijaya Putri, Juara 1 OSN
pada cabang mapel Biologi.

Selain penghargaan kejuaraan, Bupati juga menyerahkan perlengkapan
Olahraga melalui Kepala SMA Negeri 1 Bodeh, Cici Riyanim dan
perlengkapan Kepalangmerahan kepada SMA Negeri 1 Bodeh yang diwakili
Ketua PMR Wira,yakni Vina Tri Yulianingsih.

Selain Bupati Pemalang, hadir pula dalam acara tersebut Kepala OPD
terkait, Camat Bodeh, Kepala Sekolah dan guru SMAN 1 Bode.