BNPT Rayakan HUT ke-6 Dengan Penuh Semangat

Tanggal 19 Juli 2016 Badan Nasional Penanggulangan Terorisme yang biasanya disingkat BNPT kembali merayakan hari ulang tahunnya yang ke-6. Sedianya BNPT menyelenggarakan HUT ini tanggal 16 Juli 2016 namun karena situasi lebaran masih mewarnai hampir semua staf dan jajarannya sehingga hal ini baru dapat dilakukan hari ini.

Perayaan Ulang Tahun yang diselenggarakan di halaman gedung A BNPT ditandai dengan suasana yang penuh kekeluargaan penuh kesederhanaan dan dihadiri oleh seluruh staf BNPT dari tiga kedeputian dan kesestamaan. Hadir pula pada acara dimaksud Komjen Pol. Dr. Saud Osman Nasution, mantan kepala BNPT, Sestama, Deputi II dan Deputi III serta sejumlah Direktur dari setiap Kedeputian termasuk Direktur Pencegahan Deputi I Brigjen Pol. Hamidin dn sejumlah Direktur lainnya.

Kepala BNPT, Jenderal Polisi Dr. Tito Karnavian,  yang diwakili oleh Sestama dalam sambutannya mengatakan bahwa BNPT lahir setelah melalui jalan panjang hingga terbentuknya lembaga ini.   Peringatan ini merupakan  sebuah moment  penting bagi seluruh keluarga besar BNPT khususnya suka duka yang telah dialami oleh seluruh staf  BNPT mulai dari terbentuknya hingga saat ini. BNPT baru berumur 6 tahun dan ini tentu masih sangat muda bila dibanding dengan lembaga pemerintahan lainnya. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika masih banyak sekali kesulitan yang ditemukan dalam menjalankan tugas khususnya masalah gedung dimana BNPT hingga saat ini  masih selalu berpindah-pindah dari satu tempat ke tempat lain, dari Jakarta ke Sentul dan akan kembali lagi ke Jakarta walaupun tidak semua kedeputian akan pindah ke Jakarta. Meskipun  demikian BNPT tetap berjalan lancar dan terus eksis di tengah-tengah masyarakat termasuk di kalangan pemerintah sehingga dalam tempo enam tahun BNPT dapat menunjukkan kinerja yang lebih baik bahkan menjadi contoh bagi  masyarakat internasional untuk menambah pengalaman dalam menanggulangi terorisme khususnya deradikalisasi.

Sejak pemboman Bali, pemerintah telah membentuk Desk Koordinasi Penanggulangan Terorisme (DKPT) yang berada di bawah Kementerian Pertahanan yang dipimpin oleh Irjen Pol Ansyad Mbai. Pada tahun 2010 setelah  Keppres tentang penanggulangan terorisme terbit maka  dibentuk sebuah lembaga khusus menangani masalah penanggulangan terorisme dan  Presiden menunjuk Irjen Pol Ansyad Mbai sebagai Kepala BNPT pertama  serta diberikan fasilitas setingkat menteri dan bertanggung jawab langsung kepada Presiden.

Kedudukan BNPT sangatlah strategis karena itu ia dituntut untuk bekerja secara profesional sehingga lembaga ini dapat terus berjalan dengan baik sesuai dengan amanah pemerintah.

Pada kesempatan tersebut, Jenderal Pol. Tito Karnavian juga menyampaikan penghargaan dan terima kasih serta apresiasi yng setinggi-tingginya kepada para kepala-kepala BNPT terdahulu khususnya kepad Ansyad Mbai yang telah membangun pilar-pilar BNPT sehingga  terus eksis sampai saat ini. Demikian pula kepada Kepala BNPT  Kedua Komjen Pol. Dr. Saud  Osman Nasution yang telah membawa BNPT ke arah yang lebih baik lagi selama ini.

Aksi aksi radikalisme dan terorisme terus menjadi ancaman bagi negara kita sampai saat ini bahkan baru-baru ini aksi  teroris semakin jelas dimata kita seperti, bom Thamrin dan Solo menjelang hari Raya Idul Fitri baru-baru ini. Pemerintah telah berhasil mengungkap pelaku-pelaku terorisme namun ini bukan berarti selesailah masalah terorisme akan tetapi ini merupakan tantangan baru khususnya dalam mengikis paham-paham radikal dan terorisme yang terus berkembang saat ini. Ia juga mengajak seluruh staf khususnya yang  pegawai negeri agar bekerja secara professional, terus bertanya dan berkarya dan  belajar sehingga ke depan menjadi ujung tombak yang   tampil di mana-mana, bukan saja  di dalam negeri tetapi juga di luar negeri. Dalam menutup sambutanya ia mengajak seluruh hadirin untuk bersama sama meneriakkan yel-yel HIDUP BNPT, BNPT HEBAT.

Acara ditutup dengan pembacaan doa yang dirankaikan dengan ramah tamah seluruh hadirin.