Jakarta – Badan Nasional Pennaggulangan Terorisme (BNPT), menggelar acara Pisah Sambut bagi pejabat eselon I dan II yang telah mengakhiri masa purna tugas dan pindah ke institusi asal sekaligus menyambut pejabat baru . Acara Pisah Sambut yang dikemas dengan Pre-Launching Mini Album Damai Itu Indoneia ini digelar di The Dharmangsa Hotel, Jakarta, Selasa (9/10/2018) malam.
Para pejabat eselon I, II dan III yang dilepas dan disambut dalam lingkungan tugas BNPT tersebut yakni mantan Deputi I bidang Pencegahan, Perlindungan dan Deradikalisasi, Mayjen TNI (Purn) Abdul Rahman Kadir yang telah memasuki masa pensiun. Posisinya digantikan Brigjen TNI Hendri Paruhuman Lubis yang sebelumnya menjabat sebagai Komandan Satuan Induk Badan Intelijen Strategis (Dansat Induk BAIS) TNI.
Lalu untuk pejabat eselon II yakni Direktur Pembinaan Kemampuan (Dirbinpuan) pada Deputi II bidang Penindakan dan Pembinaan Kemampuan BNPT, Brigjen Pol. Ignatius Sigit yang kembali ke Mabes Polri menjabat sebagai Kepala Biro Pengamanan Internal (Karo Paminal) Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Mabes Polri. Posisinya digantikan Brigjen Pol. Drs. Imam Margono yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolda Nusa Tenggara Barat (NTB).
Jabatan eselon II lainnya pada Kedeputian II yakni Direktur Penengakkan Hukum (Dirgakkum) dari Brigjen Pol. Martinus Hukom, S.Ik, MH, yang kembali ke Mabes Polri sebagai Wakil Kepala Detasemen Khusus (Waka Densus) 88/Anti Teror Polri. Posisinya digantikan oleh Brigjen Pol. Eddy Hartono, S.Ik, MH, yang sebelumnya menjabat sebagai Waka Densus 88/AT Polri.
Kemudian pejabat eselon III yang beralih tugas yakni Kasubdit Pengamanan Obyek Vital dan Transportasi pada Direktorat Perlidnungan di Kedeputian I BNPT yakni Kolonel Mar. Purwanto Djoko Prasetyo yang kembali ke korps asal sebagia Asisten Perencanaan Komandan Korps Marinir (Asren Dankormar). Posisinya digantikan Kolonel Mar. Wahyu Herawan. Pejabat eselon III lainnya yakni Kepala Bagian Persidangan dan Hubungan antar Lembaga pada Biro Perencanaan BNPT, Dr. H. Muslih Nashoha, M.A. yang memasuki masa pensiun.
Kepala BNPT, Komjen Pol. Drs. Suhardi Alius, MH, dalam sambutannya saat acara tersebut mengucapkan banyak terima kasih kepada para pejabat lama yang selama ini telah banyak memberikan sumbangsihnya bagi kemajuan BNPT. Karena apa yang telah ditunjukkan para pejabat lama ini tentunya sudah menyubangkan kontribusi besar bagi bangsa dan negara dalam rangka upaya penanggulangan terorisme.
“Karena tanpa bapak-bapak sekalian, BNPT ini te ntunya tidak ada apa-apanya. Karena semua ide-ide atau pemikiran untuk kemajuan BNPT ini tentunya lahir dari bapak-bapak semuanya, dari bawah. Saya ini sebagai Kepala BNPT, cuma nahkoda saja. Kalau tidak ada ide atau masukan dari bawah ya tidak bisa jalan BNPT ini,” ujar Kepala BNPT, Komjen Pol Suhardi Alius.
Secara spesial Kepala BNPT mengucapkan banyak terima kasih kepada Mayjen Purn Abdul Rahman Kadir yang telah memberikan masukan dan kerjasama yang bagus kepada dirinya dengan mengemas Pusat Media Damai (PMD) secara bagus dengan produk-produknya selama ini termasuk dalam
Menggalakkan kegiatan program Duta Damai di Dunia Maya. Demikian juga dengan program deradikalisasi yang telah dijalankan selama ini.
“Program yang digalakkan PMD dan Deradikalisasi ini menjadi ‘jualan’ saya di luar negeri. Ini sangat bagus sekali dan harus dipertahankan. Buat bang Abdul Rahman Kadir, saya terima kasih banyak, bang. Saya selama ini banyak belajar juga dari abang. Selamat jalan bang dan setelah lepas tugas ini selamat menikmati kemerdekaan untuk bisa kumpul bersama keluarga,” ujar Kepala BNPT tersenyum sambil disambut tawa para undangan yang hadir.
Hal senada juga disampaikan kepada para pejabat eselon II dan III yang meninggalkan BNPT ke tempat tugas barunya . Mantan Sekretaris Utama Lemhanas RI ini juga menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya. “Apa yang sudah anda perbuat selama ini tentunya akan sangat berguna bagi lembaga ini. Nanti pada waktunya, saya nanti juga akan paripurna,” ujar mantan Kabareskrim Polri ini .
Kepada pejabat baru, alumni Akpol tahun 1985 ini berharap hal-hal positif apa yang telah dilakukan para pejabat sebelumnya untuk terus dilanjutkan dan ditingkatkan. Kepala BNPT yakin pejabat baru dapat menjalankan tugas dengan baik demi kemajuan BNPT kedepan.
“Melihat latar belakang para pejabat baru ini tentunya saya tidak meragukannya lagi. Untuk itu saya yakin saudara dapat beradaptasi dengan cepat dan semoga dapat menjalankan tugas dengan baik,” ujar mantan Kapolda Jawa Barat ini mengakhiri.
Acara Pisah Sambut tersebut dihadiri seluruh para pejabat eselon I yakni Sestama BNPT, Marsda TNI Dr. Asep Adang Supriyadi, MT, MM, Deputi I Brigjen TNI. Hendri Paruhuman Lubis, Deputi II Irjen Pol, Drs Budiono Sandi, MH, Deputi III Irjen Pol. Drs Hamidin, pejabat eselon II yakni Kepala Biro Umum Brigjen TNI Dadang Hendrayudha, Kepala Biro Prencanaan, Hukum dan Humas, Bangbang Surono, Ak, MM, Inspektur BNPT, Dr. Amrizal, para Direktur, serta para pejabat eselon III dan IV lainnya di lingkungan BNPT.
Acara tersebut dihibur dengan penampilan apik dari paduan suara PMD dalam melantunkan lagu berjudul Damai Itu Indonesia yang dinyanyikan Toto and Star. Nantinya lagu tersebut akan menjadi lagu BNPT. Selain itu artir lain yang menghibur para undangan yakni Ikke Nurjanah dan Sammy Simorangkir.