Kasubdit Bidang Pengawasan dan Kontra Propaganda, Kolonel Infanteri Dadang Hendrayuda, dari Kedeputian I mendapat kehormatan untuk mengisi kegiatan ‘Latihan Penindakan Pelaku Terorisme’ di hotel Eastparc Yogjakarta, Jumat (30/10/2015).
Dalam paparan di hadapan ratusan prajurit TNI dan Polri, Kolonel Dadang menjelaskan fungsi dan tugas-tugas yang telah dilakukan oleh Kedeputian 1 BNPT di bidang Pencegahan. Dalam paparan tersebut Kolonel Dadang menceritakan penanganan terorisme yang dilakukan BNPT tidak melulu lewat penggunaan kekerasan. Lewat Kedeputian I BNPT menampilkan pendekatan soft approach untuk menghadapi bahaya terorisme.
“Kedeputian 1 memang berbeda dengan Kedeputian 2 yang bertugas melakukan koordinasi penindakan kepada para pelaku teror. Di Kedeputian 1 cara-cara dialog dan pendekatan kepada masyarakat lebih didahulukan, termasuk membuat website kontra propaganda,” ujarnya menjelaskan.
Dengan cara-cara demikian, Kedeputian 1 menjalin kerjasama dengan para ulama, pendidik, tokoh masyarakat, dan ormas. Cara ini dilakukan atas sebuah kesadaran bahwa terorisme tidak bisa ditangani secara sendiri atau hanya instansi tertentu saja. Semua lapisan masyarakat harus terlibat aktif dalam melakukan pencegahan bersama dengan aparat keamanan.
“Inilah yang dinamakan pencegahan semesta dalam penanggulangan terorisme,” pungkasnya.